Lupa Bahagia

Ada saatnya kita akan cape disaat tidak melakukan apapun. seperti perasaan bosan. jenuh, sedih dan stres, tidak tau apa yang harus dilakukan apalagi buat masa depan. 

Untuk memulaipun aku tidak tau bagaimana caranya, aku ingin seperti mereka diluar sana yang terlihat baik-baik saja, meskipun mereka ada masalah. 

Aku bosan berada di satu ruangan, yang membuatku mengabaikan banyak hal, bahkan haripun tidak pernah aku pikirkan, siang dan malam selalu sendirian di satu ruangan, aku kesepian dan selalu membuat kesalahan. 

Aku lupa caranya bahagia  meskipun sederhana, aku cape menyombongkan diri di sosial media, berpura-pura bahagia dan punya segalanya agar terlihat baik-baik aja, tapi kenyataannya aku tidak berguna. 

Aku cape dengan siklus hidup yang gini-gini aja, mau ceritapun tidak tau sama siapa, aku seperti di asingkan oleh orang sekitar bahkan keluargaku sendiri, tidak tau apakah ini cuma perasaanku aja, aku sempat berpikir untuk apa aku hidup di dunia ini. 

Ternyata begini rasanya kecanduan PMO, sangat tersiksa, selalu gelisah dan cemas dengan keadaan yang baik-baik aja, itu baru satu dampak negatif dari PMO yaitu (NoLep) belum lagi dampak lainnya yang mengacaukan kehidupan ku.

buat kalian yang lagi berjuang semangat ya untuk hidup lebih baik, kamu pasti bisa melewati ini semua.

"Bukan nikmat yang kurang tapi syukur yang terlupakan. Stop mengeluh. Karena itu gak ada gunanya, minta sama allah pasti ketemu jalannya ..!!"

Post a Comment for "Lupa Bahagia"